Info Terbaik Cara Mengecilkan Alexa Versi Direktori Bisnis
Info terbaik yang kami bagikan kali ini adalah cara terbaru untuk mengecilkan nilai alexa rangking sebagai cerminan suatu kualitas kunjungan visitors yang tinggi dari suatu blog atau situs. Cara terbaik ini adalah hasil pengamatan pada salah satu
direktori bisnis yang kami kelola yaitu direktori weblog Indonesia. Cara menurunkan angka alexa ini juga merupakan jawaban pertanyaan dari beberapa blogger yang merasa bahwa angka index pada widget alexa yang dipasang terlihat membengkak setiap hari padahal sudah rajin update dan link in semakin bertambah. Adakah yang salah?
Jika teman - teman blogger telah rajin melakukan posting artikel pada blog kesayangan dan rajin untuk melakukan perburuan backlink dengan melakukan blogwalking, sebenar sudah tepat. Hal ini karena beberapa syarat yang diinginkan oleh alexa di dalam memperbaiki kualitas kunjungan suatu blog sudah anda lakukan. Tetapi masih ada dua syarat lagi yang sangat penting di dalam menurunkan alexa rank sehingga terlihat lebih kecil. Adapun kedua syarat penting tersebut adalah nilai bounce rate dan tingkat kunjungan hail dari queri di search engine. Jadi keempat syarat ini mutlak dimiliki oleh sebuah blog di dalam menurunkan nilai alexanya.
Posting Artikel Berkualitas
Cara melakukan posting saya rasa sudah tidak perlu dibahas kali ini. begitu juga cara membuat artikel yang dinyatakan berkualitas oleh search engine. Saya yakin blogger juga sudah mengetahui tentang hal ini pula. Asalkan artikel yang kita ciptakan adalah murni dan bukan copas dari artikel lain serta topik yang dibahas adalah topik terbaru yang selalu dicari oleh banyak orang maka artikel tersebut dapat dikatakan artikel berkualitas.
Blogwalking
Kegiatan rutin seorang blogger di dalam berkunjung ke blog lain juga tepat. Hanya saja coba kunjungan dengan meninggalkan link yang diterapkan dilakukan ke blogger yang memiliki niche sejenis. Paling aman memang blog dengan multi niche karena dapat memberikan backlink berkualitas kepada blog anda. Selain kunjungan ke sesama blogger, berkunjung dan meninggalkan link ke direktori artikel juga tepat. Karena direktori tersebut memiliki multi niche yang berguna untuk memberikan backlink berkualitas kepada blog kita. Salah satu direktori terbaik dengan memberikan backlink PR 4 adalah
direktori bisnis yang kami kelola.
Turunkan nilai Bounce Rate Blog
Tips yang ketiga ini lebih penting lagi di dalam mengecilkan alexa rank blog. Karena nilai bounce rate yang semakin kecil menunjukkan blog kita berkualitas dan membuat betah pengunjung untuk berlama - lama dan membaca keseluruhan isi blog kita. Semakin kecil nilai bounce rate berarti makin bagus. Index bounce rate ini merupakan salah satu yang dianggap penting oleh alexa.
Tingkatkan Queri Melalui Search Engine
Cara ini adalah yang paling penting anda lakukan agar nilai alexa rank blog anda mengecil. Hal ini juga berarti anda harus memiliki kemampuan seo agar artikel yang anda tulis bisa optimal di search engine. Jika kita membuat artikel dengan topik dan kata kunci yang jarang digunakan orang, bisa saja artikel kita berada pada top rangking google. Tetapi adakah kunjungan atau queri keyword dengan kata kunci yang anda bidik? Contoh jika anda ingin membuat artikel dengan topik dan kata kunci: "penelitian oriza sativa di ciputat" Saya yakin artikel anda akan berada di halaman pertama google dengan kata kunci tersebut. Masalahnya, mana yang akan memiliki queri tinggi jika dibandingkan dengan kata kunci yang dibidik adalah: "penelitian padi di ciputat".
Dari keempat info terbaik tentang cara mengecilkan alexa rank pada blog anda, pengelolaan poin nomer satu, nomer tiga dan nomer empat saling berhubungan. Dan jika blog anda berisi artikel - artikel terbaru yang murni hasil karya sendiri dan artikel yang anda tulis tersebut memiliki tingkat pencarian yang tinggi (queri) di search engine, maka sudah pasti angka alexa dari blog anda akan mengecil. Semoga info terbaik ini bermanfaat bagi anda.
Pengirim:
http://terbaik-info.blogspot.com